Petunjuk Teknis banper fasilitasi siswa SMK yang dikembangkan menjadi pusat keunggulan prioritas sektor hospitality tahun 2020
27 Oct 2020
Latar Belakang
Ketentuan Pasal 45 ayat (1) Undang-Undang Nomor 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional bahwa: “Setiap satuan pendidikan formal dannonformal menyediakan sarana dan prasarana yang memenuhi keperluan pendidikan sesuai dengan pertumbuhan dan perkembangan potensi fisik,
kecerdasan intelektual, sosial, emosional, dan kejiwaan peserta didik”. Lebih lanjut Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nomor 34 Tahun 2018 Tentang Standar Nasional Pendidikan Sekolah Menengah Kejuruan/Madrasah Aliyah Kejuruan mengamanatkan bahwa: “Dalam rangka mewujudkan amanat tujuan pendidikan kejuruan tersebut diperlukan sarana dan prasarana yang memadai untuk mendukung terlaksananya kegiatan pembelajaran bermutu. Sarana dan prasarana tersebut harus memenuhi kriteria minimum yang meliputi:1. sarana terdiridari perabot, peralatan pendidikan, media pendidikan, buku dan sumber belajar lainnya, teknologi informasi dan komunikasi, serta perlengkapanlainnya, dan 2. prasarana terdiri dari lahan, bangunan, ruang-ruang, serta instalasi daya dan jasa.
Dengan standar sarana dan prasarana ini, SMK/MAK diharapkan mampu mengembangkan pendidikan kejuruan yang semakin relevan dengan tuntutan kebutuhan masyarakat yang senantiasa berubah sesuai perkembangan duniausaha/industri. Di samping itu, standar ini juga untuk mendukung proses pembelajaran secara teratur dan berkelanjutan.” Pengembangan sarana prasarana yang dilakukan oleh Direktorat Sekolah Menengah Kejuruan difokuskan pada pengembangan SMK menjadi Center of Excellence (CoE), Prioritas Sektor Hospitality Pengembangan SMK menjadi Center of Excellence (CoE) berdasarkan Instruksi Presiden Nomor 9 Tahun 2016 tentang Revitalisasi Sekolah Menengah Kejuruan dalam rangka meningkatkan kualitas dan daya saing Sumber Daya Manusia Indonesia. Instruksi Presiden tersebut mengamanatkan perlunya dilakukan revitalisasi SMK secara komprehensif untuk menghasilkan lulusan SMK yang berdaya saing dan siap menghadapi tantangan dan dinamika perkembangan nasional maupun global.
Pengembangan SMK CoE pada tahun 2020-2024 menjadi salah satu target yang ingin dicapai Direktorat SMK. SMK yang menjadi Center ofExcellence ini ditargetkan akan mampu menjadi pusat training dan memiliki otorisasi untuk mensertifikasi guru atau siswa, serta dapat menghasilkan produk barang dan atau jasa yang dapat diserap industri ataupun pasar langsung. Pada tahap sebelumnya pengembangan sarana prasarana SMK bersifat parsial dengan jenis yang seragam terhadap semua sekolah, yaitu bantuan pemerintah ke sekolah dalam bentuk dan pola yang sama (Single Treatment) atau 1 (satu) bentuk kegiatan seperti pembangunan Ruang Praktik Siswa (RPS) saja, pengadaan peralatan praktik, sehingga permasalahan yang dihadapi di sekolah tidak tuntas. Untuk mencapai target seperti yang diinginkan sebuah SMK sebagai Center of Excellence, maka pada periode 2020-2024, pengembangan SMK CoE menggunakan pendekatan baru yaitu Multiple Treatments. Salah satu tahapan untuk mewujudkan SMK CoE adalah pengadaan peralatan penunjang proses pembelajaran. Pengadaan barang di sekolah menjadi permasalahan khusus terkait regulasi, SDM dan waktu. Pembelanjaan melalui e-katalog memudahkan pihak pembeli. Permasalahan yang terjadi adalah sering sekali peralatan yang dibutuhkan oleh sekolah tidak tersedia di e-katalog. Oleh karena itu perlu dukungan pihak LKPP untuk segera menayangkan peralatan yang dibutuhkan sekolah, khususnya dalam hal ini peralatan praktik SMK. Direktorat SMK akan bekerjasama dengan LKPP untuk melengkapi jenis peralatan yang dibutuhkan Mekanisme terlampir dalam bentuk “Chart”.
Pengembangan SMK sebagai CoE sektor Hospitality dengan fokus pengembangan kompetensi keahlian: Perhotelan; Tata Boga; Agribisnis Pengolahan Hasil Pertanian; Tata Kecantikan Kulit dan Rambut; Bisnis Daring dan Pemasaran; Retail; Otomatisasi Tata Kelola Perkantoran. Pengembangan SMK tersebut difokuskan pada pemenuhan kebutuhan Ruang Praktik dan Peralatan praktik berstandar industri.
Tujuan Program
Bantuan Pemerintah ini bertujuan untuk mengembangkan SMK menjadi pusat keunggulan/Centre of Excellence (SMK CoE) pada sektor Hospitality agar :
1. Meningkatkan Kualitas Fasilitas Pendidikan Kejuruan sesuai dengan standar Kompetensi Keahlian dan Standar IDUKA sektor Hospitality, sehingga menjadi pusat keunggulan yang lebih berkualitas dan berdaya saing;
2. Terpenuhinya aspek keselamatan, kesehatan, kenyamanan dankemudahan dari prasyarat teknis fasilitas Pendidikan Kejuruan, oleh pengguna dan pengelola SMK sesuai dengan kebutuhan IDUKA sektor Hospitality;
3. Membangun citra baru SMK dengan menciptakan proses pembelajaran praktik kejuruan yang berkualitas sehingga dapat menjadi sekolah penggerak bagi pengembangan SMK lainnya sesuaidengan kebutuhan IDUKA sektor Hospitality.
Sasaran Penerima Bantuan
Sasaran bantuan Pelaksanaan SMK yang Dikembangkan Menjadi Pusat Keunggulan (Center of Excellence) Prioritas Sektor Hospitality Tahun Anggaran 2020 melalui DIPA Satuan Kerja Direktorat SMK tahun 2020 adalah 98 SMK yang sesuai dengan persyaratan sebagaimana yang dimaksud dalam petunjuk teknis ini.
Propinsi |
Menu Bantuan |
Jumlah |
Prov. Aceh |
SMK yang Dikembangkan Menjadi Pusat Keunggulan (Center Of Excellence) Prioritas Sektor Hospitality |
2 |
Prov. Bali |
SMK yang Dikembangkan Menjadi Pusat Keunggulan (Center Of Excellence) Prioritas Sektor Hospitality |
4 |
Prov. Banten |
SMK yang Dikembangkan Menjadi Pusat Keunggulan (Center Of Excellence) Prioritas Sektor Hospitality |
10 |
Prov. D.I. Yogyakarta |
SMK yang Dikembangkan Menjadi Pusat Keunggulan (Center Of Excellence) Prioritas Sektor Hospitality |
6 |
Prov. D.K.I. Jakarta |
SMK yang Dikembangkan Menjadi Pusat Keunggulan (Center Of Excellence) Prioritas Sektor Hospitality |
4 |
Prov. Jambi |
SMK yang Dikembangkan Menjadi Pusat Keunggulan (Center Of Excellence) Prioritas Sektor Hospitality |
1 |
Prov. Jawa Barat |
SMK yang Dikembangkan Menjadi Pusat Keunggulan (Center Of Excellence) Prioritas Sektor Hospitality |
19 |
Prov. Jawa Tengah |
SMK yang Dikembangkan Menjadi Pusat Keunggulan (Center Of Excellence) Prioritas Sektor Hospitality |
21 |
Prov. Jawa Timur |
SMK yang Dikembangkan Menjadi Pusat Keunggulan (Center Of Excellence) Prioritas Sektor Hospitality |
20 |
Prov. Kalimantan Barat |
SMK yang Dikembangkan Menjadi Pusat Keunggulan (Center Of Excellence) Prioritas Sektor Hospitality |
4 |
Prov. Kalimantan Selatan |
SMK yang Dikembangkan Menjadi Pusat Keunggulan (Center Of Excellence) Prioritas Sektor Hospitality |
4 |
Prov. Kalimantan Timur |
SMK yang Dikembangkan Menjadi Pusat Keunggulan (Center Of Excellence) Prioritas Sektor Hospitality |
5 |
Prov. Kalimantan Utara |
SMK yang Dikembangkan Menjadi Pusat Keunggulan (Center Of Excellence) Prioritas Sektor Hospitality |
1 |
Prov. Kepulauan Riau |
SMK yang Dikembangkan Menjadi Pusat Keunggulan (Center Of Excellence) Prioritas Sektor Hospitality |
1 |
Prov. Lampung |
SMK yang Dikembangkan Menjadi Pusat Keunggulan (Center Of Excellence) Prioritas Sektor Hospitality |
2 |
Prov. Maluku |
SMK yang Dikembangkan Menjadi Pusat Keunggulan (Center Of Excellence) Prioritas Sektor Hospitality |
1 |
Prov. Nusa Tenggara Barat |
SMK yang Dikembangkan Menjadi Pusat Keunggulan (Center Of Excellence) Prioritas Sektor Hospitality |
3 |
Prov. Nusa Tenggara Timur |
SMK yang Dikembangkan Menjadi Pusat Keunggulan (Center Of Excellence) Prioritas Sektor Hospitality |
4 |
Prov. Riau |
SMK yang Dikembangkan Menjadi Pusat Keunggulan (Center Of Excellence) Prioritas Sektor Hospitality |
2 |
Prov. Sulawesi Selatan |
SMK yang Dikembangkan Menjadi Pusat Keunggulan (Center Of Excellence) Prioritas Sektor Hospitality |
2 |
Prov. Sulawesi Utara |
SMK yang Dikembangkan Menjadi Pusat Keunggulan (Center Of Excellence) Prioritas Sektor Hospitality |
1 |
Prov. Sumatera Barat |
SMK yang Dikembangkan Menjadi Pusat Keunggulan (Center Of Excellence) Prioritas Sektor Hospitality |
3 |
Prov. Sumatera Selatan |
SMK yang Dikembangkan Menjadi Pusat Keunggulan (Center Of Excellence) Prioritas Sektor Hospitality |
3 |
Prov. Sumatera Utara |
SMK yang Dikembangkan Menjadi Pusat Keunggulan (Center Of Excellence) Prioritas Sektor Hospitality |
9 |
Jumlah |
132 |
Download File | Juknis banper fasilitasi siswa SMK yg dikembangkan menjadi pusat keunggulan prioritas sektor hospitality tahun 2020